Profil Politeknik Perdamaian Halmahera

Profil Politeknik Perdamaian Halmahera - Politeknik Perdamaian Halmahera disingkat PADAMARA , artinya adalah Obor. Padamara sesuai dengan misinya membawa terang menuju perdamaian sejati yang didambakan setiap insan. Politeknik ini dijalin kerjasama dengan pihak UKSW (Universitas Kristen Satya Wacana) Salatiga untuk menyusun proposal yang diajukan ke Departemen Pendidikan Nasional sebagai syarat izin pendiriannya. Pada tanggal 02 September 2007, Politeknik Padamara diserahkan oleh Yayasan SANRO ke PEMDA Halmahera Utara untuk dikelola dan difasilitasi oleh PEMDA dalam rangka meningkatkan kualitas pendidikan di Politeknik Padamara. Langsung saja berikut Profil nya.
 
Politeknik Perdamaian Halmahera

Desa Wari Ino Kecamatan Tobelo, Tobelo 97762, Malut
Telepon: 0924-21572, Fax: 0924-21572, Website: http://www.poltekpadamara.ac.id, Email: politeknik_padamara@yahoo.com

Berdiri: 2002-08-19

PROGRAM STUDI
1. Manajemen Bisnis
Memiliki kemampuan dalam bidang Manajemen Bisnis dengan orientasi penguasaan IPTEK perdagangan dan industri.

2. Akuntansi
Memiliki kemampuan dalam bidang Akuntansi dengan orientasi penguasaan IPTEK dan Accounting (Akuntansi Keuangan dan Sector Public).

3. Agroforestri
Memiliki kemampuan dalam bidang Agroforestri dengan orientasi penguasaan IPTEK dan pengelolaan sumberdaya lokal secara produktif dan berkesinambungan..

Tidak ada komentar:

Posting Komentar